Cek Pemilik Plat Nomor Kendaraan Online

by -1,409 views
Cek Pemilik Plat Nomor Kendaraan Secara Online

Cara Cek Pemilik Plat Nomor Kendaraan Online. Setiap kendaraan baik itu motor atau mobil di Negara Indonesia tercinta ini diwajibkan untuk memiliki Surat Tanda Nomor Kendaraan atau yang sering disebut STNK yang berfungsi sebagai tanda kepemilikian kendaraan tersebut dan untuk melakukan pajak kendaraan di samsat.

Biasanya ketika anda menerima STNK maka kamu akan menerima juga plat besi nomor kendaran yang berisi kombinasi huruf dan angka. Huruf pertama pada plat nomor menandakan lokasi kendaraan. Lalu ada 4 angka dan 2 sampai 3 huruf pada akhir plat nomor kendaraan anda.

Perlunya memastikan bahwa kendaraan anda terdaftar sesuai dengan nama pemiliknya, warna kendaraan, tahun pembelian, dan nomor mesin akan membantu anda ketika kendaraan hilang atau kendaraan anda ingin dijual maka akan mudah menunjukan riwayat kepemilikan yang sah.

Dengan terdaftarnya kepemilikan lengkap juga akan mempermudah bagi siapa saja untuk mengetahui informasi atas motor atau mobil secara detail. Untuk mengetahui informasi detail kendaraan, saat ini anda bisa tau dengan sangat mudah, tanpa harus ribet mendatangi kantor SAMSAT. Karena SAMSAT telah menyesuaikan berkembangan zaman yang serba digital ini, yaitu dengan memberikan akses mudah untuk mengetahui informasi detail kendaraan secara Online, dimana anda hanya cukup mengunjungi situs resmi dari samsat, lalu memasukan nomor kendaraan yang ingin di ketahui informasinya.

Baca juga : Cara Cek NIK KTP secara Online

Namun, untuk melakukan Cek Pemilik Plat Nomor Kendaraan Online haruslah mengetahui Wilayah surat kendaraan itu dikeluarkan dan cara cek pemilik plat nomor sesuai situs wilayah tertera semisal plat AB maka wilayahnya Yogyakarta maka anda harus cek di situs SAMSAT Yogyakarta.

Bagaimana cara cek plat nomor ?

Ada 3 cara untuk Cek Pemilik Plat Nomor Kendaraan Secara Online yang bisa anda lakukan. Pada artikel ini Gitget.com akan membantu mengulasnya. Simak ulasan berikut.

Cara Cek Pemilik Plat Nomor Kendaraan melalui Situs SAMSAT

Salah satu cara yang dapat anda lakukan untuk cek plat nomor kendaraan adalah dengan menggunakan situs website resmi SAMSAT dearah setempat. caranya buka situs website resmi SAMSAT daerah plat nomor itu berada, lalu anda tinggal masukan nomor polisi di kolom yang tersedia di situs website tersebut tunggu beberapa saat maka informasi tentang kepemilikan plat nomor kendaraan akan ditampilkan. Berikut ini daftar situs website resmi SAMSAT setiap wilayah untuk cek pemilik plat nomor

WilayahSitus Website
Acehhttp://esamsat.acehprov.go.id/
Banten http://ditlantas.banten.polri.go.id/e-samsat-nasional/
DKI Jakartahttp://samsat-pkb2.jakarta.go.id/
Jawa Barathttps://bapenda.jabarprov.go.id/sipolin-samsat-jabar/
Jawa Tengahhttp://dppad.jatengprov.go.id/info-pajak-kendaraan/
Jawa Timurhttps://esamsat.jatimprov.go.id/
Yogyakartahttp://infonjkbdiy.com/

Setelah anda kunjungi situs yang sesuai dengan kendaraan yang ingin anda cek kepemilikan kendaraan tersebut maka langsung saja masukan nomor kendaran tersebut maka informasi detail kendaraan tersebut akan keluar.

Cara Cek Pemilik Plat Nomor Kendaraan Melalui Aplikasi Android 

cara untuk cek plat nomor kendaraan bisa dilakukan melalui aplikasi Android E-Samsat yang ada di playstore yang bisa anda gunakan secara online dan gratis. secara umum aplikasi ini digunakan untuk mempermudah pembayaran pajak kendaraan dan tersedia beberapa menu pilihan. cara untuk melakukan cek plat nomor kendaraan di aplikasi android sebagai berikut :

  1. Download aplikasi E-Samsat wilayah tempat tinggal anda untuk cek plat nomor
  2. Setalah anda Download login ke aplikasi dan pilih menu info pajak
  3. Masukan Plat Nomor Kendaraan yang ingin untuk cek pemilik plat nomor kendaraan, lalu klik oke
  4. Tunggu beberapa saat secara otomatis informasi pemilik dari plat nomor yang dimasuk akan di tampilkan

Beberapa Aplikasi Android cek Plat Nomor Di setiap Wilayah

WilayahAplikasi E-SAMSAT
Aceh PELUIT DITLANTAS POLDA ACEH
RiauE SAMSAT KEPRI
LampungINFO PAJAK LAMPUNG
JakartaCEK RANMOR & PAJAK DKI JAKARTA
Jawa BaratSAMBARA
Jawa TengahSAKPOLE e-SAMSAT JATENG
Jawa TimurE-SMART SAMSAT JATENG
YogyakartaPAJAK KENDARAAN JOGJAKARTA
PontianakSAMSAT PONTIANAK
Kalimantan UtaraeSAMSAT KALIMANTAN UTARA
Kalimantan TengahRC POLDA KALIMANTAN TENGAH
NTBSAMSAT DELIVERY
Sulawesi UtaraINFO PAJAK KENDARAAN SULUT
Sulawesi SelatanESAMSAT-SULSEL
Sumatera SelatanE-DEMPO SAMSAT ONLINE SUMSEL

Cara Cek Pemilik Plat Nomor Kendaraan Melalui SMS

Selain dengan mengunjungi situs SAMSAT dan Aplikasi Android, ada cara lain yang dapat digunakan untuk cek pemilik plat nomor kendaraan adalah melalui pesan teks SMS. caranya anda tinggal masukan format SMS dan nomor polisi kemudian kirim ke nomor layanan SAMSAT sesuai dengan daerah plat nomor yang anda miliki. untuk lebih jelasnya lihat cara berikut ini :

WilayahFormat SMS
DKI Jakartaketik METRO nopol Kirim 1717
Jawa Baratketik poldajbr nopol Kirim 3977
Jawa Tengahketik JATENG nopol Kirim 9600
Jawa Timurketik JATIM nopol Kirim 7070

Wilayah Jawa Tengah

  • Format SMS ketik JATENG <spasi> nomor kendaraan
  • Lalu kirim ke 9600
  • Contoh : JATENG K2214HA

Wilayah Jawa Timur

  • Format SMS ketik JATIM <spasi> nomor kendaraan
  • Lalu kirim ke 7070
  • Contoh : JATIM L2814HA

Wilayah Jawa Barat

  • Format SMS ketik poldajbr <spasi> nomor kendaraan
  • Lalu kirim ke 3977
  • Contoh : poldajbr D2214HA

Wilayah DKI Jakarta

  • Format SMS ketik METRO <spasi> nomor kendaraan
  • Lalu kirim ke 1717
  • Contoh : METRO K2214HA

Mungkin sekian ulasan kami tentang Cek Pemilik Plat Nomor Kendaraan Online. Semoga bermanfaat dan dapat berguna. Jika ada yang belum jelas bisa komentar di bawah ini. terimakasih

Responses (4)

    1. Baik pak, mungkin nomor atau layanan sekarang beralih ke aplikasi android online

    2. untuk cek plat nomor via SMS harus sesuai Format SMS dan waktu pelayanan memanng terkadang slow respon, saya sarankan untuk mencoba melalui situs website resmi wilayah plat nomor kendaraan yang anda ingin cek karena lebih cepat, mudah dan tanpa install aplikasi

Comments are closed.